BADAN RISET DAN INOVASI DAERAH PROVINSI BALI – Badan Riset dan Inovasi Daerah Provinsi Bali menyelenggarakan Rapat koordinasi rutin, Kamis (14/5/2020) bertempat di Ruang Rapat BaRI. Rapat dipimpin Kepala BaRI didampingi Sekretaris dan dihadiri para Kabid, Kasubid dan Kasubag di lingkungan BaRI.
Agenda rapat diantaranya membahas mengenai Pohon Kinerja dan Cascading, Indikator Sasaran dan Target Kinerja serta Isu-Isu Strategis dan Permasalahan di masing-masing bidang khususnya terkait kebijakan refocusing dan realokasikan anggaran untuk percepatan penanganan Covid-19 di Bali. Beberapa hal yang menjadi perhatian antara lain tentang penundaan beberapa kegiatan di BaRI serta upaya-upaya penetapan langkah-langkah strategis dalam pencapaian target kinerja yang direncanakan secara efektif dan efisien.