
RAPAT PEMBAHASAN TOPIK RISET 2021 BIDANG PRIORITAS PEMBANGUNAN BADAN RISET DAN INOVASI DAERAH PROVINSI BALI
BADAN RISET DAN INOVASI DAERAH BALI – Sebagai upaya untuk mendukung program prioritas Pola Pembangunan Semesta Berencana menuju Bali Era Baru, Bidang Prioritas Pembangunan Bali menyelenggarakan Rapat Pembahasan Topik Riset 2021 (Selasa, 11/8/2020) bertempat di Ruang Rapat BaRI. Agenda Rapat dipimpin oleh Kepala Bidang Prioritas Pembangunan Bali dan dihadiri Kelompok Ahli Bidang Pendidikan, Kesehatan, Jaminan Sosial dan Tenaga Kerja, Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Provinsi Bali, Dinas Kesehatan Provinsi Bali serta Dinas Ketenagakerjaan dan Energi Sumber Daya Mineral Provinsi Bali.
Beberapa hal yang menjadi agenda pembahasan antara lain penentuan topik/tema Riset tahun 2021 dalam pelaksanaan Program Unggulan Gubernur Bali. Penentuan tema dimaksud akan diprioritaskan pada penelitian tentang solusi pemecahan permasalahan teknis yang dihadapi oleh Perangkat Daerah di lingkungan Pemprov Bali.
Lebih lanjut kesimpulan agenda Rapat akan ditindaklanjuti dengan pembahasan secara simultan tema penelitian serta penyusunan kajian penelitian dengan melibatkan Instansi terkait.
RAPAT PEMBAHASAN TOPIK RISET 2021 BIDANG PRIORITAS PEMBANGUNAN BADAN RISET DAN INOVASI DAERAH PROVINSI BALI Read More